Isu Tahun 2012 : Kiamat secara Ilmiah dan Teknologi

Isu mengenai hari kiamat yang akan terjadi pada tahun 2012 kini meresahkan masyarakat. Namun, tidak ada yang dapat mengetahui kapan kiamat akan terjadi kecuali Tuhan YME. Oleh karena itu, Himpunan Mahasiswa Astronomi ITB (disingkat Himastron-red) mengadakan Talkshow berjudul "2012: Kiamat Sudah Dekat" untuk mengajak masyarakat membaca tanda-tanda kosmis mengenai kiamat yang diisukan akan terjadi tiga tahun yang akan datang ini, bertempat di Aula Timur ITB, pada hari Minggu (14/06/09).

''Bila diterawang, tahun 2012 akan menjadi tahun yang gelap dan sulit ditebak. Akan terjadi peristiwa besar yang membahayakan dunia'', demikian seperti dikutip dari seorang paranormal terkenal di Indonesia mengenai isu kiamat tahun 2012. Secara dunia mistis, banyak orang-orang yang percaya sebelum melihat bukti-bukti ilmiahnya. Dalam talkshow ini, dijelaskan mulai dari awal terjadinya persepsi kiamat menurut ramalan kalender bangsa Maya, perhitungan ilmiah masa 'hidup' matahari sebagai bintang, hingga tindakan yang dilakukan oleh para astronom untuk menghadapi 'kiamat' ini, dengan menghadirkan pembicara-pembicara ahli seperti; Widya Sawitar dari Planetarium Jakarta, Clara Y. Yatini dari Lapan Bandung dan Budi Dermawan dari Astronomi ITB.

Pada tahun 2012 diperkirakan oleh para ilmuwan akan terjadi badai matahari yang disebabkan oleh flare (radiasi elektromagnetik matahari yang menyerupai jilatan api) yang terjadi berulang tiap 11 tahun. Jumlah flare akan bertambah saat matahari mencapai siklus maksimumnya yang berikut diperkirakan akan terjadi pada tahun 2011 atau sekitar 1 tahun sebelum dan sesudahnya. Hal ini lah yang menyebabkan badai matahari besar di bumi dan berakibat kemungkinan putusnya jaringan komunikasi satelit bumi. Maka disebut lah peristiwa ini sebagai ''Kiamat Teknologi''. Namun, hal tersebut sudah diantisipasi oleh para ahli dalam bidang astronomi dengan meningkatkan pengawasan terhadap kemungkinan adanya benda-benda asing yang akan jatuh ke bumi dan mengawasi perubahan-perubahan aktivitas matahari yang diperkirakan akan berdampak pada bumi.

Dalam talkshow ini tidak hanya membahas mengenai isu kiamat 2012, namun terdapat pula pengenalan mengenai Astrofilateli yang merupakan salah satu bagian dari koleksi filateli yang mengacu pada studi luar angkasa. Tata Sugiarta dari PT Pos Indonesia menunjukkan contoh-contoh seri perangko Indonesia yang pernah diterbitkan dan termasuk dalam kelas Astrofilateli.

Melalui talkshow ini, didapatkan kesimpulan bahwa 'kiamat' yang mungkin terjadi pada tahun 2012 bukanlah kiamat secara keyakinan, namun sebatas kiamat teknologi yang mengandalkan satelit bumi. Oleh karena itu, manusia tidak usah terlalu histeris membayangkan kiamat karena yang mengetahui kapan kiamat besar itu akan terjadi hanya Tuhan Yang Maha Esa. Namun, kita sebagai manusia hendaknya tetap waspada. Tulisan ini saya ambi persis yang diberitakan di sitenya ITB dengan judul Talkshow 2012: Kiamat secara Ilmiah dan Teknologi

BUKU PANDUAN LENGKAP CARA CEPAT HAMIL, Untuk Pemesanan Klik Banner di Bawah Ini!!

Cara Cepat Hamil

Buku Panduan Lengkap Cara Cepat Hamil ini resmi diterbitkan oleh penerbitan online Digi Pustaka dan hingga saat ini sudah naik cetak sebanyak 5 kali Bonus KONSULTASI GRATIS.

17 comments:

  1. Mari kita persiapkan diri kita untuk menghadapinya, karena kita cuman bisa berprediksi aja

    ReplyDelete
  2. Makasih Kang atas infonya, sangat menarik dan menakutkan sekali, semoga kita sebagai umat Nabi Muhammad dan Hamba Allah perlu merenungkan diri dan mau mengoreksi diri kita masing2 untuk berbuat yang lebih baik dan yang lebih taat kepada Allah Swt..

    ReplyDelete
  3. tuhan uda atur semuana kok sob... buktiny dah byk prediksi ttg kiamat2 sebelumna, toh kenyataan mpe skrg kita dibumi fine2 aja , pdhal kemungkinan bumi sgt riskan skali tertabrak oleh benda2 langit, hanya memang sepertiny ada kekuatan luarbiasa yg menahan semntara hal2 tsb terjadi. i2lah kuasa Allah

    ReplyDelete
  4. @All about music @irfan,, iya sob betul.. prediksi boleh saja pake cara ilmiah dan teknologi biar isu ituh tidak membuat masyarakat jadi termakan isu... hanya Tuhan yang tahu atas kejadian nantinya.

    ReplyDelete
  5. Kiamat itu kekuasaan Alloh, kapan kiamat datang hanya Alloh yang tahu...hati-hati pih ...jangan terjebak isu bisa jadi musyrik, ok men yu..ah

    ReplyDelete
  6. Secara dari dalam hati yang paling dalam secara naluri dan fitrah (walah maksudnya apa)... Isu kiamat 2012 , (menurut gw) merupakan salah satu misi menggulingkan pemikiran kita terhadap keyakinan agama kita Islam, jangan terlalu percaya akan kiamat 2012. yang mengetahui hanyalah Allohualam. Klo menurut gw sie , kemungkinan adanya perang dunia ke-3 yang saat ini udah mulai perang nuklir, dan pada akhirnya Dajjal akan muncul dari timur Iraq... Ayo semangat para muslim memberantas kebiadapan israel laknatullah, dalam menghancurkan masjidil Aqsa dan rakyat Palestina. Smaaaanngaaat...

    ReplyDelete
  7. Yah bener gua juga pernah liat berdasarkan atau info dr Badan terkait, cuma memang matahari akan pecah puncaknya antara taon 2011-2012, kalo kiamat mah TUHAN yg nentuin sob...

    ReplyDelete
  8. Insaf-Insaf......dzikir dan berdo'a pd ALLAH SWT, sdh banyak tanda2nya koq

    ReplyDelete
  9. Kiamat berdasarkan teknologi.. Astronomi... tapi Alloh yang maha tahu....
    Tapi bagus juga.. biar kita-kita jadi inget akan mati... :)

    ReplyDelete
  10. klo denger kiamat, buluk kuduk suka merinding, ma'lum bnyak dosa, he...he... tp sebenarnya kapan mau kiamat qta ga usah takut wong kiamat ga kiamat yang namanya makhluk hidup pasti bakalan mati, betul ga? Yang penting sekarg Qta gmn caranya biar khdpan sesudah mati Qte ga sengasare.

    ReplyDelete
  11. memang bumi sekarang sudah tua. waktunya direnovasi beserta penghuninya.

    ReplyDelete
  12. Kita kan memang selalu harus siap2, so siap2 siap saja.Kiamat mah rahasiaTuhan, and tak ada yang tau kapan tepatnya oke :-):;-)

    ReplyDelete
  13. Swiming is the best exercise in summer and running in winter
    QU-IT & QU



    ReplyDelete

Silakan Berkomentar, Spam terpaksa saya hapus